Sumber : http://id.berita.yahoo.com
Robot Milik NASA Mendarat di Mars
Written By Muhammad Yogi Saputra on Senin, 06 Agustus 2012 | 20.12
Robot bernama Curiosity milik National Aeronautics and Space
Administration (NASA), akhirnya berhasil mendarat di planet
Mars.Curiosity telah mengalami perjalanan yang cukup panjang sejak
diluncurkan pada 26 November 2011 lalu. Ini berarti, robot tersebut
berkelana di luar angkasa selama sekitar 8 bulan.>Dikutip dari
Softpedia, Senin (6/8), Curiosity mendarat di Mars pada 6 Agustus 2012
pukul 5.31 pagi GMT (Greenwich Mean Time).>Robot ini mendarat di area
bernama Aerolis Palus, Gale Crater, dan telah mengirimkan foto hasil
jepretannya ke Bumi. NASA pun langsung menyebarkan kabar luar biasa ini
beserta bukti-bukti foto melalui akun Twitter resminya.>Sesuai
rencana, Curiosity berada di Mars untuk menyelidiki apakah pernah ada
kehidupan di planet tersebut. Robot ini dilengkapi teknologi canggih
yang memakan biaya hingga US$2,5 miliar (Rp 23,6 triliun).>Curiosity
memiliki panjang sekitar 3 meter dengan berat hampir 1 ton termasuk
berbagai perlengkapan penelitiannya. Robot yang memiliki 6 roda ini juga
memiliki alat komunikasi yang bisa langsung tersambung ke Bumi. Kita
tunggu saja apa yang akan ditemukan NASA di planet merah tersebut.
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !